Pratinjau ECB: Prakiraan dari 14 Bank Besar, Kenaikan 50 bp Lainnya


European Central Bank (ECB) akan mengumumkan keputusan kebijakan moneter pada hari Kamis, 2 Februari pukul 13:15 GMT (20:15 WIB) dan saat kita semakin dekat dengan waktu rilis, berikut adalah ekspektasi seperti yang diprakirakan oleh para ekonom dan peneliti dari 14 bank besar.

Pasar memprakirakan pengumuman kenaikan suku bunga 50 bp di semua suku bunga utama. Di luar kenaikan 50 bp, ECB diprakirakan akan memberikan parameter terperinci untuk pengurangan Program Pembelian Aset/Assets Purchase Program (APP).

Danske Bank

“Kenaikan suku bunga 50 bp lainnya telah diisyaratkan dengan baik dan sepenuhnya diantisipasi oleh pasar. Kami memprakirakan ECB akan terus terdengar sangat hawkish dan memberi sinyal bahwa kenaikan suku bunga lebih lanjut akan terjadi, khususnya memberikan panduan untuk kenaikan 50 bp lagi di bulan Maret. Kami memprakirakan Lagarde memberikan pengingat yang kuat kepada pasar soal memperketat kondisi keuangan. Sebagai keseimbangan, pesan hawkish yang tegas dari ECB akan berkontribusi pada EUR yang lebih kuat setelah pengumuman."

Nordea

“Kami memprakirakan ECB akan menaikkan suku bunga sebesar 50 bp dan mengonfirmasi bahwa langkah lain seperti itu di bulan Maret tetap menjadi dasar yang masuk akal. Kami pikir pesan keseluruhan tetap hawkish, meski ada juga risiko nada yang sedikit lebih lemah.”

SocGen

“Kami memprakirakan ECB akan menaikkan suku bunga sebesar 50 bp lagi dan sekali lagi pada bulan Maret sebelum berubah ke kenaikan 25 bp, membawa suku bunga terminal menjadi 3,75% pada bulan Juli ketika risikonya menjadi lebih simetris. Kami juga memprakirakan QT APP akan sedikit mempercepat laju pada akhir tahun ini dan reinvestasi penuh PEPP akan berakhir pada pertengahan 2024. Parameter terperinci untuk QT telah dijanjikan untuk pertemuan ini, mungkin termasuk jumlah spesifik untuk penurunan program individu dan panduan soal seberapa fleksibel ECB. Kami tidak memprakirakan adanya deviasi besar dari capital keys atau struktur jatuh tempo selain beberapa penyisihan diskresioner untuk arus rata-rata dari waktu ke waktu.”

Commerzbank

“ECB akan menaikkan suku bunga sebesar 50 bp lagi. Namun sementara itu, doves – yang mendominasi Dewan Pengatur lebih dari sebelumnya, menurut ‘Hawkometer’ kami – sudah memposisikan diri. Pada pertemuan Mei, mereka cenderung mendorong laju kenaikan suku bunga yang lebih lambat dan kemudian mengakhiri siklus kenaikan suku bunga di suku bunga deposit 3,25%."

Nordea

“Perubahan 50 bp lainnya sepertinya sudah pasti, dan kami memprakirakan nada umum akan tetap hawkish. Namun, mengingat penurunan harga energi baru-baru ini dan tidak adanya prakiraan baru, ada juga risiko nadanya bisa menjadi lebih dovish."

TDS

“Kami memprakirakan ECB akan menaikkan suku bunga sebesar 50 bp dan mempertahankan nada hawkish-nya, dengan Presiden Lagarde mengulangi pernyataan baru-baru ini soal pasar perlu mengantisipasi lebih tinggi lagi. Pertemuan ECB yang 'membosankan' mungkin tidak akan berbuat banyak untuk EUR di level-level ini. Kecuali CHF, EUR diperdagangkan dengan premium terhadap SEK, NOK, GBP, dan USD pada model makro top-down. Pada gilirannya, risk-reward berargumen untuk menunggu pullback EUR/USD menuju area 1,06 untuk membuka peluang beli, dan kami lebih suka beli EUR/CHF menuju pertemuan."

Rabobank

“Kenaikan 50 bp sudah diisyaratkan dengan baik, tetapi ECB mungkin ingin memberikan lebih sedikit panduan terkait langkah selanjutnya daripada yang diberikan pada bulan Desember. Ini menambah risiko negatif ke pasar uang yang juga memprakirakan kenaikan 50 bp di bulan Maret. Kami masih memprakirakan ECB dapat menurunkan laju menjadi kenaikan 25 bp dari bulan Maret, tetapi lebih kuatnya prospek dan tekanan upah dapat menundanya dan menimbulkan risiko positif."

Nomura

“Kenaikan setengah poin terlihat sangat mungkin. Soal pengetatan kuantitatif, kami memprakirakan ECB akan menguraikan secara spesifik terkait porsi penebusan portofolio APP yang akan diinvestasikan kembali. Secara khusus, kami memprakirakan ECB akan memberikan fleksibilitas yang sama sehubungan dengan reinvestasi seperti yang telah dilakukan dengan PEPP. Terakhir, kami memprakirakan konferensi pers hawkish lainnya, terutama jika ECB tidak senang dengan cara pasar cenderung merespons potensi inflasi Januari yang lebih lemah. Itu seharusnya (i) mengkalibrasi ulang ekspektasi pasar terhadap kenaikan suku bunga jangka pendek dan (ii) mengakhiri prakiraan pasar terhadap penurunan suku bunga selama tahun 2023."

Wells Fargo

“Kami yakin ECB akan menaikkan suku bunga 50 bp. Pesannya mungkin adalah ketika inflasi utama sedang surut, inflasi inti masih tinggi dan tidak nyaman dan belum menunjukkan tanda-tanda yang signifikan untuk berbalik. Kami juga percaya ECB akan mengkomunikasikan bahwa tingkat pengetatan yang sama akan diperlukan pada pertemuan berikutnya untuk memastikan ekspektasi inflasi tidak spiral. Presiden Lagarde juga kemungkinan mencatat bahwa keputusan selanjutnya akan bergantung pada data, yang berarti suku bunga terminal 3,25% pada kuartal kedua 2023.”

Crédit Agricole

“Kami tidak hanya memprakirakan kenaikan 50 bp lagi pada pertemuan Februari, tetapi kami juga memprakirakan komitmen implisit pada setidaknya kenaikan 100 bp lagi di depan: jalan yang panjang, tetapi keyakinan ECB dalam. Fokus utama dari pertemuan tersebut kemungkinan adalah jalur kenaikan suku bunga di masa depan: kenaikan di bulan Februari tampaknya pasti – 50 bp – akibatnya pertanyaannya adalah apa yang akan dilakukan ECB pada bulan Maret dan Mei. Kami memprakirakan konfirmasi nada hawkish yang disampaikan pada bulan Desember – dan akibatnya penilaian kembali oleh pasar."

ING

“Semua mata dan telinga sekali lagi akan berkomunikasi. Kenaikan suku bunga 50 bp terlihat seperti pasti, tetapi seberapa jauh dan seberapa cepat ECB akan bergerak dari sana masih belum jelas. Kami memprakirakan komentar hawkish dari Presiden ECB Christine Lagarde untuk mencegah penurunan suku bunga pasar lainnya. Ekspektasi pasar saat ini terhadap penurunan suku bunga ECB pada tahun 2024 terlalu dini."

Citibank

“Turunnya harga gas ditafsirkan oleh banyak orang sebagai indikasi bahwa inflasi di Eropa bersifat sementara. Tapi itu juga sering diartikan bahwa ECB akan segera menyimpang dari 'laju stabil' kenaikan suku bunga yang dijanjikan pada bulan Desember. Kami tidak setuju dan memprakirakan ECB akan tetap pada kenaikan 50 bp pada dua pertemuan berikutnya."

Deutsche Bank

“Kami memprakirakan kenaikan 50 bp lagi yang akan membuat suku bunga deposit menjadi 2,50%. Kami juga menekankan pentingnya mengomunikasikan ekspektasi untuk pertemuan bulan Maret karena inflasi inti dan inflasi dasar tetap kaku. Kami melihat kenaikan lebih lanjut 50 bp dan 25 bp masing-masing pada bulan Maret dan Mei, dan suku bunga terminal 3,25%.”

NAB

"Kami melihat kenaikan suku bunga ECB sebesar 50 bp lagi menjadikan Suku Bunga Deposit menjadi 2,5% dengan kenaikan lain kemungkinan akan diisyaratkan untuk pertemuan 23 Maret."

Bagikan: Pasokan berita

Informasi mengenai halaman-halaman ini berisi pernyataan berwawasan untuk masa mendatang yang melibatkan risiko dan ketidakpastian. Pasar dan instrumen yang diprofilkan di halaman ini hanya untuk tujuan informasi dan tidak boleh dianggap sebagai rekomendasi untuk membeli atau menjual sekuritas. Anda harus melakukan riset secara menyeluruh sebelum membuat keputusan investasi apa pun. FXStreet tidak menjamin bahwa informasi ini bebas dari kesalahan, galat, atau salah saji material. Juga tidak menjamin bahwa informasi ini bersifat tepat waktu. Berinvestasi di Forex melibatkan banyak risiko, termasuk kehilangan semua atau sebagian dari investasi Anda, dan juga tekanan emosional. Semua risiko, kerugian dan biaya yang terkait dengan investasi, termasuk kerugian total pokok, merupakan tanggung jawab Anda.

Ikuti kami di Telegram

Dapatkan pembaruan semua berita

Gabung Telegram

Berita Terkini


Berita Terkini

Pilihan Editor

Prakiraan Mingguan Emas: Akankah Geopolitik Terus Mendorong XAU/USD?

Prakiraan Mingguan Emas: Akankah Geopolitik Terus Mendorong XAU/USD?

Harga emas (XAU/USD) berfluktuasi dalam kisaran yang relatif sempit minggu ini setelah rally yang mencetak rekor. Para investor akan terus memperhatikan berita utama seputar konflik Iran-Israel dan mencermati rilis data makroekonomi utama dari AS minggu depan.

Berita Emas Lainnya

Prakiraan Mingguan EUR/USD: Euro Sentuh Terendah Lima Bulan karena Ekspektasi Pelonggaran ECB Sebelum The Fed

Prakiraan Mingguan EUR/USD: Euro Sentuh Terendah Lima Bulan karena Ekspektasi Pelonggaran ECB Sebelum The Fed

EUR/USD berhasil melawan awal pekan yang buruk dan berbalik arah meskipun mata uang Eropa tergelincir kembali ke support kunci 1,0600 terhadap Dolar AS (USD), atau posisi terendah lima bulan.

Berita EUR/USD Lainnya

Prakiraan Mingguan Dolar AS: Menahan Kenaikan di Tengah Sikap Hawkish The Fed dan Ketegangan Geopolitik

Prakiraan Mingguan Dolar AS: Menahan Kenaikan di Tengah Sikap Hawkish The Fed dan Ketegangan Geopolitik

Greenback mengakhiri minggu ini hampir tidak berubah setelah kenaikan tajam yang tercatat di minggu sebelumnya, meskipun mencapai puncak baru lima bulan di batas 106,50 ketika dilacak oleh Indeks USD (DXY) pada tanggal 16 April.

Analisa Dolar AS Lainnya

Deteksi level utama dengan Indikator Pertemuan Teknikal

Deteksi level utama dengan Indikator Pertemuan Teknikal

Tingkatkan titik entri dan exit Anda juga dengan Indikator Pertemuan Teknikal. Alat ini mendeteksi pertemuan beberapa indikator teknis seperti moving average, Fibonacci atau Pivot Points dan menyoroti indikator tesebut untuk digunakan sebagai dasar berbagai strategi.

Indikator Pertemuan Teknikal

Ikuti pasar dengan Grafik Interaktif FXStreet

Ikuti pasar dengan Grafik Interaktif FXStreet

Jadilah trader yang cerdas dan gunakan grafik interaktif kami yang memiliki lebih dari 1500 aset, suku bunga antar bank, dan data historis yang luas. Ini merupakan alat profesional online wajib yang menawarkan Anda platform waktu riil yang dapat disesuaikan dan gratis.

Informasi Lebih Lanjut

MATA UANG UTAMA

INDIKATOR EKONOMI

ANALISA