Analisis

Gold Review : Harga Emas Pulih, Respon Pelemahan Dolar

Lagi-lagi Harga emas berhasil pulih dari sesi terendah hariannya dan menetap diatas level $1,930 karena harapan kenaikan yang lebih lambat dari suku bunga the Fed pada pertemuan pekan depan. Spekulasi tersebut, telah mendorong imbal hasil obligasi AS turun dan bersama dengan Dolar sebagai rival utama emas.

Dipasar spot, harga emas ditutup menguat sebanyak $6.12 atau 0.32% berakhir pada level $1,937.12 per ons, setelah uji tertinggi $1,942 dan terendah $1,917. Sementara emas berjangka kontrak Februari ditutup menguat sebanyak $6.80 atau 0.35% berakhir pada level $1,935.40 per ons di Divisi Comex.

Dalam survei CME, probability kenaikan suku bunga Fed sebanyak 25bps mendominasi harapan pasar dengan kemungkinan sebesar 97.6% untuk pertemuan 2 Februari mendatang (1 Fed waktu AS). Sementara peluang kenaikan 50bps hanya sekitar 2.4%.

Memasuki sesi perdagangan Rabu (25/1), fokus utama pasar global akan tertuju pada pergerakkan Dolar karena minimnya data ekonomi. Pasar hanya akan terfokus pada laporan inflasi Australia pagi ini pukul 07:30 WIB dan Survei aktifitas Bisnis Jerman oleh lembaga Ifo pada sore nanti pukul 16:00 WIB.

Informasi di halaman ini berisi pernyataan berwawasan ke depan yang melibatkan risiko dan ketidakpastian. Pasar dan instrumen yang diprofilkan di halaman ini hanya untuk tujuan informasi dan tidak boleh dianggap sebagai rekomendasi untuk membeli atau menjual aset ini. Anda harus melakukan riset menyeluruh sebelum membuat keputusan investasi apa pun. FXStreet sama sekali tidak menjamin bahwa informasi ini bebas dari kesalahan, kekeliruan, atau salah saji material. Ini juga tidak menjamin bahwa informasi ini bersifat tepat waktu. Berinvestasi di Pasar Terbuka melibatkan banyak risiko, termasuk kehilangan semua atau sebagian dari investasi Anda, serta tekanan emosional. Semua risiko, kerugian, dan biaya yang terkait dengan investasi, termasuk kerugian pokok, adalah tanggung jawab Anda. Pandangan dan pendapat yang diungkapkan dalam artikel ini adalah milik penulis dan tidak mencerminkan kebijakan resmi atau posisi FXStreet maupun pengiklannya.


KONTEN TERKAIT

Memuat ...



Copyright ©2024 FOREXSTREET S.L., Hak cipta dilindungi undang-undang.