Analisis Cepat NFP: Warga Amerika Mendapat Kenaikan Besar - USD Dapat Mengikuti


  • AS melaporkan peningkatan pekerjaan 130 ribu pada bulan Agustus dan pertumbuhan upah naik 0,4% MoM.
  • Kenaikan upah yang optimis mendorong The Fed, yang mungkin melihat tekanan inflasi.
  • Pemotongan suku bunga kecil sudah diperkirakan, dan dolar memiliki ruang untuk naik.

Amerika mendapat kenaikan gaji yang optimis - rata-rata 0,4% - lebih baik dari yang diharapkan - dan secara signifikan meningkat di atas rata-rata. Secara tahunan, gaji naik 3,2%, juga mengalahkan proyeksi.

Penghasilan tambahan warga Amerika dapat menyebabkan pengeluaran lebih lanjut dalam tekanan harga. Akselerasi inflasi upah dapat mendorong harga lebih tinggi.

Angka Penghasilan Rata-rata Per Jam yang optimis disertai dengan angka yang menggembirakan lainnya - tingkat partisipasi hingga 63,2% dari 63% pada bulan Juli. Itu berarti semakin banyak orang bergabung dengan dunia kerja.

Kedua perkembangan tersebut melebihi peningkatan mengecewakan dari pekerjaan 130 ribu - di bawah 158 ribu yang diharapkan - dan disertai dengan revisi turun sebanyak 20 ribu untuk bulan-bulan sebelumnya.

Implikasi untuk The Fed dan dolar

Federal Reserve akan memangkas suku bunga pada 18 September. Tekanan dari pasar untuk menyuntikkan lebih banyak stimulus sudah cukup untuk mendorong Fed ke "pemotongan proteksi" lainnya. Namun, detente baru-baru ini antara AS dan China di bidang perdagangan - meskipun ada tarif baru - mungkin sudah cukup untuk mencegah pengurangan 50bp yang agresif.

James Bullard, Presiden Federal Reserve cabang Saint Louis, telah menyarankan penurunan suku bunga substansial - dan dia adalah yang menggembar-gemborkan "pemotongan proteksi" pada bulan Juli.

Namun, laporan ketenagakerjaan yang optimis ini membunuh peluang gerakan drastis tersebut. Yang paling penting, kenaikan upah menyiratkan bahwa inflasi - walaupun rendah - jauh dari kejatuhan dan bahkan mungkin naik. Kita dapat melihat beberapa hawk di FOMC memberikan suara terhadap penurunan suku bunga.

Berita menggembirakan bagi para pekerja Amerika bukanlah apa yang diinginkan pasar saham. Ekuitas mungkin memerlukan satu dosis data yang buruk untuk mendapatkan lebih banyak stimulus dari The Fed. Untuk saham, angka hari ini merupajan kasus klasik dari "kabar baik adalah kabar buruk."

Tetapi untuk dolar AS, hal itu memungkinkan ruang untuk naik. Reaksi spontan di pasar setelah publikasi adalah menjual greenback - tetapi ini mungkin arah yang salah.

Mata uang Amerika mungkin bergerak lebih tinggi terhadap euro - karena Bank Sentral Eropa diatur untuk menyuntikkan stimulus pada 12 September - sebelum The Fed. Mata uang komoditas seperti dolar Australia juga rentan.

Informasi mengenai halaman-halaman ini berisi pernyataan berwawasan untuk masa mendatang yang melibatkan risiko dan ketidakpastian. Pasar dan instrumen yang diprofilkan di halaman ini hanya untuk tujuan informasi dan tidak boleh dianggap sebagai rekomendasi untuk membeli atau menjual sekuritas. Anda harus melakukan riset secara menyeluruh sebelum membuat keputusan investasi apa pun. FXStreet tidak menjamin bahwa informasi ini bebas dari kesalahan, galat, atau salah saji material. Juga tidak menjamin bahwa informasi ini bersifat tepat waktu. Berinvestasi di Forex melibatkan banyak risiko, termasuk kehilangan semua atau sebagian dari investasi Anda, dan juga tekanan emosional. Semua risiko, kerugian dan biaya yang terkait dengan investasi, termasuk kerugian total pokok, merupakan tanggung jawab Anda.

Ikuti kami di Telegram

Dapatkan pembaruan semua analisa

Gabung Telegram

Analisa Terkini


Analisa Terkini

Pilihan Editor

Pratinjau IMP S&P Global AS: Ekspansi Ekonomi Tampaknya akan Mempertahankan Momentum di April

Pratinjau IMP S&P Global AS: Ekspansi Ekonomi Tampaknya akan Mempertahankan Momentum di April

S&P Global akan merilis estimasi pendahuluan Indeks Manajer Pembelian (IMP) Amerika Serikat (AS) untuk bulan April pada hari Selasa, sebuah survei yang mengukur aktivitas bisnis sepanjang bulan. Laporan tersebut dibagi menjadi output jasa dan manufaktur dan disusun dalam angka final, IMP Komposit.

Berita IMP AS Lainnya

Forex Hari Ini: Pasangan-pasangan Mata Uang Utama Stabil Menjelang Data IMP utama

Forex Hari Ini: Pasangan-pasangan Mata Uang Utama Stabil Menjelang Data IMP utama

Pasangan mata uang utama berfluktuasi dalam saluran yang relatif ketat pada hari Selasa pagi karena investor menunggu rilis data penting. S&P Global akan mempublikasikan data IMP Manufaktur dan Jasa awal bulan April untuk Zona Euro, Inggris, dan AS pada hari ini.

Berita Lainnya

Prakiraan EUR/USD: Euro Menunjukkan Tanda-Tanda Kehidupan setelah Data IMP

Prakiraan EUR/USD: Euro Menunjukkan Tanda-Tanda Kehidupan setelah Data IMP

EUR/USD menguat dan berbalik positif pada hari ini di atas 1,0650 di awal sesi Eropa. Prospek teknis jangka pendek pasangan mata uang ini menunjukkan penumpukan momentum pemulihan.

Analisa EUR/USD Lainnya

Deteksi level utama dengan Indikator Pertemuan Teknikal

Deteksi level utama dengan Indikator Pertemuan Teknikal

Tingkatkan titik entri dan exit Anda juga dengan Indikator Pertemuan Teknikal. Alat ini mendeteksi pertemuan beberapa indikator teknis seperti moving average, Fibonacci atau Pivot Points dan menyoroti indikator tesebut untuk digunakan sebagai dasar berbagai strategi.

Indikator Pertemuan Teknikal

Ikuti pasar dengan Grafik Interaktif FXStreet

Ikuti pasar dengan Grafik Interaktif FXStreet

Jadilah trader yang cerdas dan gunakan grafik interaktif kami yang memiliki lebih dari 1500 aset, suku bunga antar bank, dan data historis yang luas. Ini merupakan alat profesional online wajib yang menawarkan Anda platform waktu riil yang dapat disesuaikan dan gratis.

Informasi Lebih Lanjut

MATA UANG UTAMA

INDIKATOR EKONOMI

BERITA