fxs_header_sponsor_anchor

Analisis

Prediksi XAUUSD: Perjalanan Menuju $4700 Dimulai

Emas (XAU/USD) mengakhiri penutupan perdagangan mingguan pada jumat lalu di level 4596.70 setelah sempat mengalami pelemahan yang siginifikan pada perdagangan hari terakhir minggu lalu dan sempat menembus level 4535.61. Pelemahan yang terjadi tidak bisa dilepas dari aksi profit taking yang terjadi di tengah skeptisisme terhadap beberapa pemangkasan suku bunga The Fed.

Pergerakan yang terjadi pada emas semakin liar, dan faktor geopolitik akan menjadi faktor utama dalam pergerakannya. Hal ini bisa dilihat dari berbagai pernyataan yang dikeluarkan oleh Presiden AS, Donald Trump. Pernyataan terakhir yang kembali dikeluarkan oleh Trump yaitu akan memberlakukan tarif tambahan 10% bagi barang-barang dari delapan negara Eropa mulai tanggal 1 Februari 2026. Upaya ini untuk memperlancar usaha Trump dalam mengakusisi Greenland.

Kecaman dari negara Eropa atas rencana aneksasi Greenland menghidupkan kembali kekhawatiran terhadap perang dagang yang akan terjadi kedepan. Imbasnya yaitu emas akan terdorong sebagai aset safe haven ke level tertinggi.

Data ekonomi AS yang dikeluarkan terutama data pasar tenaga kerja AS dianggap sedikit memberikan peluang yang besar dalam menurunkan probabilitas pemangkasan suku bunga The Fed. Kontrak berjangka suku bunga The Fed semakin menjauhkan nilai ekspetasi pada pemangkasan suku bunga yang akan dirundingkan pada pertemuan FOMC akhir bulan ini.

Sikap serta pandangan dari The Fed untuk lebih mempertahankan suku bunga tinggi diperkirakan akan memberikan dukungan bagi Dolar AS. Hal ini akan menjadi beban yang sangat luar biasa untuk Emas apabila sikap ini dilakukan oleh The Fed.

Memasuki perdagangan hari senin, Emas naik ke rekor tertinggi baru terbaru dan bergeral berada di level 4675.00 selama pembukaan perdagangan sesi Asia. Rekor tertinggi terbaru ini diperoleh setelah momentum yang terjadi pasca Donald Trump akan memberikan tarif bagi negara eropa yang menghalangi langkan Trump untuk menganeksasi Greenland

Fokus pasar hari ini akan tertuju pada keadaan geopolitik yang semakin panas. Pasar benar-benanr memperhatikan segala bentuk pernyataan yang akan dikeluarkan oleh Trump. Pasar di AS sedikit reda dalam pergerakannya karena hari libur untuk memperingati hari Martin Luther King, Jr. Pasar akan memperhatikan data PDB AS serta pernyataan yang akan dikeluarkan oleh Donald Trump dipertengahan minggu ini

Analisa Teknikal XAU/USD

Analisa teknikal menunjukkan bahwa hari ini XAU/USD mengalami penguatan dengan sangat luar biasa dan diperkirakan akan kembali menembus level ketinggian terbaru dalam sejarah. Hal ini merupakan imbas dari arus geopolitik dunia yang terjadi pada saat ini.

Dalam perkiraan kami, XAU/USD masih berpotensi untuk kembali menguat dan mencoba menembus level tertinggi terbaru meskipun pasar masih tetap berada dalam fase “wait and see” sehingga potensi pembalikan arah tetap terbuka saat pasar Amerika dibuka. Pasar pun masih akan terus menunggu setiap perkembangan terbaru yang terjadi.

Pada pembukaan perdagangan hari ini, XAU/USD memulai sesi di level 4620.80, dan menguat hingga menembus level tertinggi terbaru dalam sejarah pada level 4690.34 kemudia sedikit terjadi koreksi hingga level 4653.12. Pergerakan XAU/USD diperkirakan akan terus menguat dan tidak tertutup kemungkinan akan menuju ke level 4700.00 hari ini. Meski volatilitas masih tinggi, peluang pelemahan harian tetap terbuka. XAU/USD kemungkinan akan menunggu momentum sebelum bergerak lebih tajam dalam perdagangan hari ini.

Menurut perkiraan kami, titik terendah dari XAU/USD hari ini akan berada di level 4607.13 walaupun tidak tertutup kemungkinan akan menuju ke titik terendah harian dan berada di level 4587.24. Akan tetapi, sebelum mencapai level tersebut, aset ini harus melewati level 4612.53.

Akan tetapi, potensi penguatan masih akan terjadi pada XAU/USD, kami memproyeksikan bahwa penguatan harga emas bisa mencapai titik tertinggi di level 4735.03. Namun, untuk mencapai level tersebut, XAU/USD harus melewati level 4700.00 dan terus menguat hingga menembus level 4716.79.

 

Trading Plan

Range XAU/USD: 4616.98 - 4691.49

S1 = 4607.13

S2 = 4587.24

R1 = 4716.79

R2 = 4735.03



Informasi di halaman ini berisi pernyataan berwawasan ke depan yang melibatkan risiko dan ketidakpastian. Pasar dan instrumen yang diprofilkan di halaman ini hanya untuk tujuan informasi dan tidak boleh dianggap sebagai rekomendasi untuk membeli atau menjual aset ini. Anda harus melakukan riset menyeluruh sebelum membuat keputusan investasi apa pun. FXStreet sama sekali tidak menjamin bahwa informasi ini bebas dari kesalahan, kekeliruan, atau salah saji material. Ini juga tidak menjamin bahwa informasi ini bersifat tepat waktu. Berinvestasi di Pasar Terbuka melibatkan banyak risiko, termasuk kehilangan semua atau sebagian dari investasi Anda, serta tekanan emosional. Semua risiko, kerugian, dan biaya yang terkait dengan investasi, termasuk kerugian pokok, adalah tanggung jawab Anda. Pandangan dan pendapat yang diungkapkan dalam artikel ini adalah milik penulis dan tidak mencerminkan kebijakan resmi atau posisi FXStreet maupun pengiklannya.


KONTEN TERKAIT

Memuat ...



Hak cipta ©2025 FOREXSTREET S.L., dilindungi undang-undang.